Kasus Covid-19 di Sangihe Terus Menurun

oleh -372 Dilihat
Kadis Kesehatan Kabupaten Sangihe, Handri Pasandaran (Ist)

SANGIHE – Kasus Covid-19 di Kabupaten Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara, terus menunjukan penurunan.

Walau begitu, warga masyarakat tetap diminta untuk terus mematuhi protokol kesehatan (prokes).

“Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 terus turun, namun harus tetap dibarengi dengan kepatuhan terhadap protokol kesehatan,” ujar kepala Dinas Kesehatan Sangihe, Handri Pasandaran, Senin (7/3/2022)

Menurut dia, turunnya angka kasus terkonfirmasi positif bukan berarti sudah tidak ada Covid-19 di Kabupaten Sangihe.

“Kasus terkonfirmasi hingga beberapa pekan terakhir sudah melandai bahkan kasus harian pada Jumat (4/3) sebanyak 10 kasus, namun pada hari Sabtu (5/3) hanya empat kasus dan Ahad (6/3) tidak ada kasus baru, tetapi masyarakat harus tetap patuhi prokes agar kasus terus berkurang,” ucap Handri.

Baca juga:  Pelayanan Gratis Dukcapil Tetap Buka di Libur Idul Fitri Tahun 2025, Manfaatkan Jadwalnya 

Upaya yang dilakukan saat ini adalah mempertahankan agar tidak bertambahnya kasus baru melalui program vaksinasi lengkap.

“Kita terus berupaya agar kasus Covid-19 terus melandai bahkan hilang melalui kesadaran dan dukungan semua masyarakat” ungkapnya.

“Mari kita saling menjaga dan ikuti program vaksinasi lengkap yang terus digencarkan oleh pemerintah,” sambung dia.

Secara keseluruhan, kasus Covid-19 di Sangihe sampai hari Sabtu tanggal 5 Maret 2022 berjumlah 1.786, selesai isolasi dan dinyatakan sehat 1.644, meninggal dunia 46 orang dan yang masih menjalani isolasi dan perawatan 96 pasien.*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.