Kasus Penikaman di Manado, Korban Dihujani Tikaman Dua Remaja

oleh -383 Dilihat

BITUNG – Penganiayaan berujung kematian terjadi pada Minggu (24/10) dini hari

Diketahui, satu orang tewas dalam kejadian tersebut berinisial JS


“Penganiayaan yang dilakukan secara bersama sama hingga mengakibatkan korban meninggal dunia di Ruas Jalan Bumi Beringin,” ungkap Kasat Reskrim Polresta Manado Kompol Taufiq Arifin S.Hut, SIK. 

Taufiq mengatakan, saat ini para pelaku telah diamankan. 

Kejadian terjadi sekitar Pukul 01.25 Wita, Saat itu pelaku bersama rekan-rekan nya yang berjumlah sekitar 6 orang mengendarai sepeda motor berpapasan dengan korban dan kawan-kawannya yang saat itu mengendarai mobil. 

“Kedua kelompok remaja tersebut berpaspasan di Ruas Jalan Bumi Beringin tepatnya di kompleks rumah dinas gubernur” ujar Taufiq. 

Saat itu korban dan temannya tanpa sengaja menyenggol sepeda motor milik salah satu rekan dari kedua pelaku tersebut dan terjadi perdebatan diantara kedua kelompok itu, hingga memicuh perkelahian.

Kedua pelaku berhadapan langsung dengan korban yang saat itu sudah memegang sebuah balok kayu. 

Kedua pelaku itu pun langsung mengeluarkan dua bilah pisau yang diselipkan di pinggang mereka dan langsung menghujani korban dengan tikaman.

“Melihat korban terjatuh, rekan rekan korban langsung melarikan diri semantara kedua pelaku dan kelompoknya juga ikut pergi dari TKP,” ungkap kasat.

“Mendengar bahwa akibat kejadian tersebut korban meninggal dunia, kedua pelaku menyerahkan diri dan langsung diamankan oleh Tim Macan serta Tim Paniki. Selanjutnya menyerahkan kedua pelaku ke Mapolsek Urban Wenang guna menjalani pemeriksaan,” ucap Kasat.

Dua orang pelaku penikaman itu berinisial F dan R, Keduanya warga Manado yang masih berusia 16 tahun.

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP
Baca juga:  Daud Corneles Imbau AMP di Sulut Bijak Sikapi Isu Rasis dan HAM Papua

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.