Penanganan RSUP Kandou Bagi Pasien JKN-KIS Dinilai Baik Komisi IX DPR-RI

oleh -230 Dilihat
Dirut RSUP Prof Kandou Dr dr Jimmy Panelewen SpB-KBD (paling kanan) bersama Tim Komisi IX DPR-RI saat meninjau pelayanan bagi pasien di salah satu ruang rawat inap.
MANADO-Komisi IX DPR-RI melakukan kunjungan kerja ke RSUP Prof Kandou, Rabu (18/12/2019).
Tim berjumlah 21 legislator dipimpin Ketua Komisi IX Felly Runtuwene tersebut, sekira 60 menit melihat pelayanan dan berkesempatan berdiskusi dengan sejumlah pasien dan pengunjung di beberapa unit.
Di antaranya, Instalasi Gawat Darurat (IGD), Instalasi Rawat Inap Edelweis, maupun pelayanan di Instalasi Cardio Vascular and Brain Center (CVBC).
Selain meninjau kondisi sumber daya manusia, Komisi IX DPR-RI juga memastikan ketersediaan kamar perawatan kelas 1 hingga kelas 3 untuk memenuhi pelayanan bagi pasien JKN-KIS (Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat).
Direktur Utama RSUP Prof Kandou Dr dr Jimmy Panelewen SpB-KBD mengatakan, pihaknya terus berupaya memberikan pelayanan paripurna bagi setiap pasien.
“Tidak ada namanya membedakan apakah pasien tersebut merupakan peserta JKN-KIS atau pasien umum,” katanya.
Apalagi data kunjungan pasien setiap hari mencapai 900-1.000 orang. Terbagi atas 800-an kunjungan pasien di poli rawat jalan, maupun 100-an pasien melalui IGD.
“Bahkan, pasien JKN-KIS yang bermasalah secara administrasi dengan BPJS Kesehatan, tetap diberikan pelayanan medis secara paripurna. Karena itu, kami bersyukur Komisi IX DPR-RI memberikan penilaian baik atas layanan yang ada di RSUP Kandou,” sebut Panelewen yang pada Senin lalu baru saja menerima sertifikat KARS Internasional di Jakarta.
Di lain hal, RSUP Prof Kandou yang telah terakreditasi JCI, KARS Internasional, dan reakreditasi paripurna, juga mengoptimalkan berbagai layanan unggulan.
Seperti layanan jantung terpadu, layanan kanker terpadu, neonatal intensive care unit (NICU), endoscopic ultrasound, bedah vaskuler, dan bedah spine (orthopedi).
“Itu semua untuk memenuhi kebutuhan dan harapan masyarakat yang mendambakan layanan kesehatan terbaik, menyeluruh, aman dan bermutu,” pungkasnya, didampingi Direktur Medik dan Keperawatan dr Celestinus Eigya Munthe SpKJ MKes.
Kunker Komisi IX DPR-RI kali ini juga turut dihadiri Ketua Dewan Pengawas RSUP Prof Kandou dr Robby Johan Pattiselano MARS, bersama dua anggota masing-masing dr Makentur JN Mamahit SpOG MARS dan Muhdi SE SIP PhD.
(***)
Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP
Baca juga:  Dirut RSUP Prof R D Kandou Ungkapkan Terima Kasih kepada Kemenkes RI dan IsDB Regional Hub Indonesia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.