KKI Kunjungi RSUP Kandou, Pendirian PPDS-1 Anestesiologi dan Terapi Intensif Tinggal Setahap Lagi

oleh -833 Dilihat
Manajemen RSUP Prof Kandou mengadakan pertemuan dengan Konsil Kedokteran Indonesia dan pimpinan Fakultas Kedokteran Unsrat di Ruang Webinar RSUP Prof Kandou Manado.

MANADO  Konsil Kedokteran Indonesia (KKI) melakukan visitasi ke Bagian Anestesiologi dan Terapi Intensif Fakultas Kedokteran Unsrat di RSUP Prof Kandou Manado, Kamis (8/11/2018).

Pelaksana Harian (Plh) Direktur Utama RSUP Prof Kandou Dr dr David Kaunang SpA(K) menjelaskan, visitasi ini merupakan rangkaian penting guna pendirian Program Studi Anestesiologi dan Terapi Intensif di Fakultas Kedokteran Unsrat/RSUP Prof Kandou.

Lanjutnya, tim KKI akan melihat langsung bagian ini dan menilai kelayakan dibukanya program pendidikan dokter spesialis (PPDS-1) Anestesiologi dan Terapi Intensif.

Dokter David meyakini, dibukanya PPDS-1 Anestesiologi dan Terapi Intensif akan memberi dampak baik bagi RSUP Prof Kandou dan masyarakat, dalam hal kualitas pelayanan, pendidikan, maupun penelitian yang lebih baik.

Baca juga:  Lindungi Anak Anda dari Tuberkulosis, dr Praisilia Najoan: Ketahui Gejala, Jangan Sungkan Periksa ke Rumah Sakit 

Juga membantu daerah-daerah ‘perifer’ (perbatasan, terluar, maupun kepulauan) yang membutuhkan banyak dokter spesialis anestesiologi dan terapi intensif.

“Karena itu, manajemen RSUP Prof Kandou dibawah pimpinan Dirut Dr dr Jimmy Panelewen SpB-KBD, sangat menyokong pendirian program studi ini. Baik itu sarana-pra sarana maupun fasilitas lain yang menjadi persyaratan,” sebut dr David.

Diketahui, tim visitasi kali ini terdiri dari Ketua KKI Prof Dr dr Bambang Supriyatno SpA(K), Ketua Divisi Pendidikan KKI Prof Dr dr Sukman Tulus Putra SpA(K), Ketua Kolegium Anestesiologi dan Terapi Intensif Prof Dr dr Nancy Margarita Rehatta SpAn KIC KNA yang juga anggota Divisi Pendidikan KKI, serta Ketua Komisi Pendidikan Spesialis-1 Anestesiologi dan Terapi Intensif Kolegium Anestesiologi dan Terapi Intensif Prof dr Achsanuddin Hanafi SpAn KIC KAO.

Baca juga:  RSUP Kandou Orientasi Dokter Spesialis dan Perawat, Suwandi Luneto: Program Wajib Awali Aktivitas

Tim juga disambut Dekan Fakultas Kedokteran Unsrat Prof Adrian Umboh SpA(K).

Dalam sesi wawancara, Ketua Tim Visitasi Prof Dr dr Sukman Tulus Putra SpA(K), menjelaskan bahwa hasil kunjungan langsung dan penilaian KKI bakal menjadi rekomendasi ke Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti).

“Rekomendasi KKI menjadi masukan penting bagi Kemenristekdikti untuk membuka program pendidikan dokter spesialis Anestesiologi dan Terapi Intensif di Unsrat/RSUP Prof Kandou ini,” tandas Prof Sukman.

(Harry)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.