Tahendung Sebut Jumlah Pemilih di Sangihe Bakal Bertambah

oleh -2134 Dilihat
Ketua KPUD Sangihe Absan Reformasi Tahendung.

TAHUNA -Perhelatan Pilkada serentak termasuk di Sangihe terus disosialisakan KPUD Sangihe. Untuk Kabupaten Sangihe sendiri Daftar Pemilih Tetap (DPT) dipastikan akan mengalami penambahan. Hal ini diungkapkan Ketua KPUD Sangihe Absan R Tahendung dalam kesempatan pelaksanaan sosialisasi tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024. Dan hajatan ini sendiri digelar di Acara ini Ballroom Tahuna Beach Hotel pada Senin (29/07/2024).

“Hampir dipastikan untuk DPT Sangihe bakal mengalami penambahan pada Pilkada kali ini. Hal ini disebabkan adanya penambahan pemili pemula dan anggotq TNI/POLRI yang sudah pensiun”, ujar Tahendung.

Baca juga:  Ratusan Juta APBKam Matutuang Diduga Bermasalah Hingga SPJ Dibuat Oknum ASN PMD

Dalam kesempatan tersebut juga Tahendung menyatakan bahwa pelaksanaan tahapan Pilkada serentak berpedoman pada Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pemilihan Kepala Daerah dan juga Peraturan KPU Nomor 2 Tahun 2024.

“Kami saat ini selaku penyelenggara sementara mempersiapkan rapat pleno ver9fikasi daftar pemilih hasil pemutakhiran di tingkat Kelurahan dan Desa/Kampung, yang sesuai tahapannya bakal dilaksanakan terhitung 1 Agustus hingga 3 Agustus 2024”, urainya kembali.

Tahendung juga menegaskan bahwa sukses Pilkada di Sangihe bukan hanya tergantung pada pihak KPUD selaku penyelenggara, tetapi kami butuh peran aktif masyarakat, stakeholder serta semua pihak.

Baca juga:  Rusak Citra Perbankan, OJK Diminta Audit BSGo Cabang Tahuna

“Baik itu pemerintah daerah, tokoh agama, tokoh masyarakat bahkan partai politik juga punya peran penting demi suksesnya Pilkada di Sangihe”, imbunya.

(sam)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.