JAKARTA – Selain mulai maraknya para artis banting setir ke dunia politik. Terdapat juga artis yang akhirnya dipersuntung oleh politisi maupun pejabat.
Bagaiamana mereka menjalankan bidak rumah tangga, tentu tak semulus maupun tak sehoror cerita yang sering muncul di layar kaca.
Di tengah kesibukan masing-masing dari pasangan artis dan pejabat, publik tentu selalu penasaran apabila ada yang tersandung masalah kesetiaan atau bermuara pada perselingkuhan.
Bagaimana dengan pasangan yang satu ini, artis Arumi Bachsin dan Wakil Gubernur Provinsi Jawa Timur Emil Dardak.
Foto : Emil Arumi (liputan6.com)
Status Arumi Bachsin sebagai istri dari Wakil Gubernur Jatim, tak menyurutkannya untuk mengajak serta sang suami, Emil Dardak, untuk ikut serta mengisi konten seru di kanal YouTube miliknya.
Di salah satu vlog terbarunya, Arumi Bachsin dan suami mengikuti games menjawab pertanyaan warganet secara acak. Bahkan, pertanyaan pertama yang langsung mereka terima adalah soal selingkuh.
“Mas Emil dan ibu, pernah enggak kepikiran mau selingkuh, atau pernah selingkuh, enggak?” ujar Arumi Bachsin menyampaikan pertanyaan warganet.
Sambil menyimak pertanyaan, Arumi dan Emil memegang sebuah papan tanda bertuliskan “Pernah” dan “Tidak Pernah”. Setelah mendengar pertanyaan pertama Arumi menunjukkan tanda “Pernah”, sementara Emil “Tidak Pernah”.
“Kok pernah?” celetik Emil kaget melihat pengakuan istrinya.
“Sayang entar dulu kamu juga pernah,” timpal Arumi Bachsin kepada suaminya sambil memutar papan suaminya ke tanda “Pernah”.
Emil Dardak pun langsung memahami maksud istrinya, yakni dengan hubungannya terdahulu sebelum ia mengenal Arumi Bachsin.
“Oh zaman dulu tapi, sebelum sama kamu… Ah, dia curang. Zaman masih pacaran sama orang lain,” celetuk Emil Dardak sambil menunjuk istrinya.
Bukan di Hubungan Sekarang
“Tapi bukan di hubungan kita, ya,” Arumi Bachsin menimpali suaminya.
“Tapi kamu dulu enggak serius amat kan sama orang-orang itu?” ceplos Emil disambut senyum Arumi.
Foto : Emil Dardak Arumi Bachsin (viva.co.id)
Bukan Hasil Perselingkuhan
Lebih jauh, Arumi juga menegaskan bahwa hubungannya dan sang suami berjalan sangat lurus sejak awal mula terjalin.
“Tapi kami bukan hasil perselingkuhan maksudnya. Saya memang pernah selingkuh tapi di hubungan-hubungan-hubungan yang dulu,” terang Arumi.
“Bukan di hubungan yang sekarang ya, gengs,” ia menambahkan.
Pertanyaan Langsung Panas
Mengenai pertanyaan tersebut, Arumi dan Emil Dardak memiliki kesan yang jauh berbeda.
“Ini pertanyaan yang sangat bahaya, siapa netizen yang nanya begini?” celetuk Emil.
“Terima kasih pertanyaannya langsung panas,” kata Arumi.
Artikel ini telah tayang di liputan6.com dengan judul Jawab Pertanyaan Warganet Arumi Bachsin Ngaku Pernah Selingkuh, Suami: Ini Pertanyaan Berbahaya
https://www.liputan6.com/showbiz/read/4506164/jawab-pertanyaan-warganet-arumi-bachsin-ngaku-pernah-selingkuh-suami-ini-pertanyaan-berbahaya