Bawa Sajam, Remaja Kelas 2 SMP di Langowan Diamankan Polisi

oleh -291 Dilihat
RS (15), diamankan saat berada di Pos Halte depan Rumah Sakit Noongan

MANADO, – Patroli Polsek Langowan Barat mengamankan seorang anak muda yang kedapatan membawa senjata tajam.

Lelaki RS (15), diamankan saat berada di Pos Halte depan Rumah Sakit Noongan, Sabtu (12/1/2019) malam. Saat diperiksa badan, lelaki yang duduk dibangku kelas 2 SMP ini ternyata membawa sebilah badik yang diselip di dalam bajunya.

Kapolsek Langowan Iptu Mardy F.C Tumanduk setelah dikonfirmasi membenarkan hal tersebut.

Pelaku langsung diamankan ke Sub Sektor Langowan Barat untuk dibuatkan Laporan Polisi yang selanjutnya dibawa ke Mako Polsek Langowan untuk diproses sesuai hukum yang berlaku.

Baca juga:  Mengamuk Diatas Kapal Pakai Sajam Residivis Asal Malendeng Dijemput Resmob Polres Sangihe

“Kegiatan patroli seperti ini akan terus kita lakukan guna mencegah terjadinya hal-hal yang berpotensi menjadi gangguan kamtibmas,” ujar Kapolsek.

Sumber: humaspolda

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.