TOMOHON-Pendukung Caroll-Sendy di Kecamatan Tomohon Timur makin besar jumlahnya.
Fakta tersebut terekam manakala Caroll-Sendy meresmikan posko-posko pemenangan di Paslaten Raya, Rurukan Raya, bahkan Kumelembuai.
Arus dukungan tersebut makin membuat optimis tim-tim pemenangan se-Kecamatan Tomohon Timur.
Dari total 8.667 pemilih yang terdaftar di Kecamatan Tomohon Timur, persentase kemenangan diyakini separuh lebih direbut Caroll-Sendy.
Menurut para pendukung, Caroll Senduk dan Sendy Rumajar dipercaya mampu melanjutkan kepemimpinan yang lebih maju dan hebat di Kota Tomohon.
Karena Caroll-Sendy punya tiga kunci utama menjalankan komitmennya.
Yaitu menjadikan Tomohon Maju, Tomohon Berdaya Saing, dan Tomohon Sejahtera.
(vhp)