Sambangi Rumah Korban Bencana, Mario Seliang Memberi Bukti

oleh -173 Dilihat
Cawabup Mario Seliang SE (kaos/celana hitam) ketika meninjau langsung korban bencana sekaligus memberikan bantuan.

TAHUNA– Calon Wakil Bupati yang diusung PDI Perjuangan Sangihe Mario Seliang SE benar-benar berkomitmen memberi bukti bukan hanya isapan jempol belaka. Dimana Selasa (22/10/2024), Seliang saat meninjau langsung kondisi rumah Keluarga Martheos-Manamuri di Kampung Lenganeng, Kecamatan Tabukan Utara, yang rusak akibat terjangan badai angin kencang, Senin malam

(21/10/2024) langsung memberikan bantuan kepada korban bencana dimaksud.
Bersua langsung dengan korban, Seliang menyampaikan rasa prihatin dan memberikan bantuan berupa atap seng untuk memperbaiki kerusakan rumah Keluarga Martheos-Manamuri.

“Ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap warga yang mengalami musibah. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban keluarga dan mereka bisa segera memperbaiki rumahnya,” ungkap Seliang.
Tidak hanya di Kampung Lenganeng, Mario Seliang meninjau rumah warga yang mengalami kerusakan akibat cuaca ekstrem di Kampung Barangka, Kecamatan Manganitu. Seliang didampingi Bendahara

Baca juga:  Kursi Roda bagi Dua Penyandang Disabilitas dari Rinny Tamuntuan

DPC PDI Perjuangan Sangihe, Denny Roy Tampi SE, yang turut membantu dalam memberikan dukungan moril kepada warga yang terdampak.

“Kami berharap, kehadiran kami di sini bisa memberikan semangat kepada warga yang terkena dampak. Badai ini memang membawa kerusakan, tapi dengan gotong royong dan kepedulian bersama, kita bisa bangkit lebih cepat,” tambah Selianh

Kunjungan ini menjadi salah satu langkah nyata Seliang dan PDI Perjuangan dalam merespon cepat setiap musibah yang terjadi di tengah masyarakat, memperkuat nilai solidaritas dan kebersamaan yang diusung dalam visi misi pasangan calon bupati dan wakil bupati ini.

Baca juga:  Dicecar Pertanyaan Kesetaraan Gender saat Debat, Mario Seliang: TAMANG Presetanse Komitmen Gender

(*/sam)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.