Wali Kota Caroll Senduk: Semarak Nusantara Baru Indonesia Maju
TOMOHON-Upacara detik-detik Proklamasi memperingati HUT ke-79 Republik Indonesia digelar Pemerintah Kota Tomohon di Stadion Babe Palar, Sabtu (17/8/2024).
Upacara diikuti oleh ASN-Nakon jajaran Pemkot, TNI-Polri, unsur pelajar, tokoh agama, dan tokoh masyarakat.
Wali Kota Caroll Joram Azarias Senduk SH bertindak sebagai Inspektur Upacara. Tema peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia kali ini yaitu ‘Nusantara baru Indonesia Maju’.
Juga ditandai prosesi pengibaran Bendera Merah Putih oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Tomohon.
Setelahnya dilaksanakan defile 17 Agustus dengan panggung utama berlokasi di samping Menara Alfa Omega.
Defile tersebut diikuti oleh sekolah-sekolah berbagai tingkatan yang ada di Kota Tomohon.
Digelar juga upacara penurunan Bendera Merah Putih dan bertindak sebagai Inspektur Upacara Kapolres Tomohon AKBP Lerry Tutu SIK MM.
Pada akhir rangkaian peringatan, dilaksanakan toast kenegaraan di Stadion Babe Palar.
Ikut hadir, Ketua DPRD Djemmy J Sundah SE, Kajari Alfonsius Gebhard Loe Mau SH MH, Korwil BIN Tomohon Letkol Ahmad Firgaus, Perwira Penghubung Tomohon Kodim 1302/Minahasa Mayor CBA Novel Maridjan.
Ada juga perwakilan Ketua PN Tondano, Wakil Ketua DPRD Drs Johny Runtuwene DEA dan Erens Kereh AMKL, pimpinan instansi vertikal dan BUMN di Tomohon, Sekkot Edwin Roring SE ME, Ketua TP PKK drg Jeand’arc Senduk-Karundeng, para pejabat Jajaran Pemkot Tomohon.
(*)