AKP Erwin Mantiri Utarakan Rasa Bangga TIFF Berjalan Lancar dan Aman

oleh -1247 Dilihat

TOMOHON-Menjadi iven Tomohon International Flower Festival (TIFF) perdana dalam kapasitas sebagai Kabag Ops Polres Tomohon, tentu ada rasa kebanggaan tersendiri bagi AKP Erwin Mantiri SH MH.

Ditemui wartawan usai Closing Ceremony TIFF 2024, Senin (12/8) malam, AKP Erwin Mantiri tak memungkiri kerjasama baik seluruh pihak sehingga TIFF boleh berjalan lancar dan aman.

“Pimpinan kami (Kapolres Tomohon AKBP Lerry Tutu SIK MM) tak henti memberi arahan baik sehingga seluruh personel mampu menjalankan tugas yang diembankan,” sebut mantan Kasat Resnarkoba Polres Tomohon ini.

Baca juga:  97 CPNS Ikuti Orientasi Diklat, Ini Rincian Nakes dan Tenaga Admin Perkuat RSUP Kandou 

Arahan itu mulai dari persiapan, simulasi, opening ceremony, Hari H, hingga acara penutupan.

Lanjutnya, personel gabungan pengamanan TIFF juga mendapat support BKO Polda Sulut.

“Ada dua ratusan personel BKO Polda Sulut,” sebut AKP Erwin Mantiri.

TIFF 2024 adalah festival tahunan yang diselenggarakan di Kota Tomohon, Provinsi Sulawesi Utara.

TIFF merupakan sebuah festival yang bertujuan untuk mempromosikan keindahan alam Kota Tomohon melalui bunga.

(vhp)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.