Status Pasien di Instalasi Gawat Darurat RSUP Kandou Maksimal 4 Jam 

oleh -633 Dilihat

MANADO-Direktur Utama RSUP Prof Kandou Dr dr Ivonne Elisabeth Rotty MKes melakukan telusur perdana di tahun 2024.

Di kesempatan Jumat (12/1/2024), Dirut bersama Direktur Pelayanan Medik, Keperawatan dan Penunjang dr Jehezkiel Panjaitan SH MARS melakukan inspeksi mendalam ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) dan Poliklinik Kedokteran Nuklir.

Dalam peninjauan tersebut, Dirut berinteraksi dengan staf medis, staf keperawatan, staf non medis, bahkan beberapa pasien.

“Memasuki awal tahun 2024 pasien di IGD sangat banyak dan kita berupaya melakukan mobilisasi sehingga pasien tidak tertampung di IGD,” ujarnya.

Baca juga:  Caroll-Sendy Berterima Kasih Atas Topangan Doa Gereja Masehi Injili di Minahasa 

“Setelah diputuskan pasien itu masuk rumah sakit (IGD), sesuai regulasi 4 jam pasien harus masuk ruangan rawat inap,” sambung dokter Ivonne.

(vhp)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.