H-35 Pemungutan Suara Pemilu 2024, Caroll Senduk Serukan Gotong Royong Berjuang Bersama
TOMOHON-Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menghadirkan 39 calon legislatif untuk dipilih oleh masyarakat Kota Tomohon yang telah memiliki hak pilih di Pemilu 2024 nanti.
Terdiri dari 6 calon DPR-RI daerah pemilihan Provinsi Sulawesi Utara, 8 calon DPRD Provinsi daerah pemilihan Tomohon-Minahasa, dan 25 Caleg DPRD Kota Tomohon yang tersebar di 4 daerah pemilihan.
Untuk 6 calon DPR-RI yaitu Rio AJ Dondokambey BSc, Dra Yasti Soepredjo Mokoagow, James Sumendap SH MH, Dr H Least Mamonto SH MH, Wenny Lumentut, dan Vanda Sarundajang.
Di tingkat DPRD Provinsi, PDIP Dapil Tomohon-Minahasa mengutus 8 calon di antaranya Robby Dondokambey SSi MAP, Dra Vonny Jane Paat, Pierre Johan Sierra Makisanti SH, Imelda Nofita Rewah SPd, Rhesa Reynard Andreas Waworuntu, Melisa Gerungan, Julianita Sheidy Cynthia Wongkar, dan Zerenya Mathilda Sarah Pioh SH.
Sedangkan tingkat DPRD Kota Tomohon, PDI Perjuangan punya komposisi mumpuni para calon wakil rakyat terbaik.
Untuk Dapil Tomohon 1 (Kecamatan Tomohon Timur dan Tomohon Tengah), 8 Caleg berjersey Banteng Moncong Putih yaitu Hudson Bogia, Maria Pijoh, Anita Mamesah, Rocky Polii, Abraham Arturo Wakas, Deevy Pelealu, Harryanto Lasut, dan Cindy Langitan.
Dapil Tomohon 2 (Kecamatan Tomohon Selatan), 6 Caleg yang diorbitkan PDIP yaitu Noldie Verry Lengkong, Syenni Supit, Ferdinand Mono Turang, Jerry Bororing, Nico Supit, dan Syalom Mokorimban.
Dapil Tomohon 3 (Kecamatan Tomohon Barat), 4 Caleg jagoan PDIP yaitu Johanis Wilar, James Johanis Enrico Kojongian, Santi Maria Runtu, dan Netty Senduk.
Dapil Tomohon 4 (Kecamatan Tomohon Utara), 7 Caleg PDIP yang diusung PDIP di antaranya, Drs Johny Runtuwene, Karlheinz Putra Minahasa Senduk, Vonny Mongdong, Adolfien Supit, Marco Nangka, Feky Rumondor, dan Franky Oroh.
“Kita harus berjuang bersama secara gotong royong,” ucap Ketua DPC PDIP Tomohon Caroll Senduk.
“Kita memiliki calon-calon Anggota DPRD Kota Tomohon, DPRD Provinsi, DPR-RI dari PDI Perjuangan yang Hebat-Hebat,” sambungnya.
“Dan kita mempunyai Calon Presiden dan Wakil Presiden yang paling layak dan paling hebat untuk diperjuangkan, yaitu Ganjar-Mahfud yang wajib kita menangkan,” pungkas Caroll Senduk.
(vhp)