Kapolsek Tareran Iptu Johanes Montolalu Jadi Narsum Satgas Kamdes Talaitad Utara

oleh -1439 Dilihat

 

MINSEL – Kapolsek Tareran Iptu.Johanes Montolalu menjadi Nara Sumber kegiatan Pelatihan Satuan Tugas Keamanan Desa (Satgas Kamdes) di Desa Talaitad Utara, Kecamatan Suluun Tareran (Sulta), Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), pada Kamis (9/11/2023).

Dalam memberikan materi kepada Anggota Satgas Kamdes Talaitad Utara, Iptu.Johanes Montolalu menjelaskan, Satgas Kamdes, merupakan satuan yang dibentuk oleh Desa yang beranggotakan relawan dari Masyarakat Desa setempat.

Beliau juga menjelaskan terkait tugas pokok dan fungsi Satgas Kamdes antara lain sebagai berikut :

-Menjaga dan memastikan Keamanan di Desanya

-Bertugas mendisain sistem Keamanan di Desanya sesuai karakteristiknya masing-masing.

-Sebagai Problem Solver terkait masalah-masalah Keamanan di Desanya sehingga diharapkan persoalan-persoalan di Masyarakat yang bisa berdampak terganggunya Keamanan, bisa diselesaikan sejak masih bentuk bibit-bibit kecil.

-Membantu permasalahan dalam masyarakatnya seperti Memobilitasi Masyarakat untuk ikut membantu apabila ada bencana alam, selain itu membantu mengatasi permasalah-permasalahan masyarakat lainnya.

Ditambahkannya, Satgas Kamdes Desa Talaitad Utara adalah sama dengan Linmas, hanya penamaan yang berbeda sesuai Konsep dari Desa, dimana Satgas Kamdes atau Linmas adalah sebagai Mitra dari POLRI dan TNI dalam memelihara Keamanan, Ketentraman dan Ketertiban Masyarakat Desa, dan juga mempunyai tugas utama dalam penanggulangan dan penanganan Bencana Alam di Desa.

“Jadi dari tugas pokok inilah anggota Satgas Kamdes atau Linmas Desa Talaitad Utara harus memahami, menguasai, memiliki ketrampilan serta memiliki kebanggaan sebagai anggota Satgas Kamdes atau Linmas dengan tugas mulia mereka,” ucap Kapolsek Iptu.Johanes Montolalu

Diketahui, kegiatan ini dibuka langsung oleh Camat Sulta Drs.Tonie F.D Lantang, yang turut dihadiri oleh Penjabat Hukumtua Desa Talaitad Utara Stevenson Muaja, Pendamping Lokal Desa Denmar Rompas, Perangkat Desa, serta Anggota Satuan Tugas Keamanan Desa.

Diakhir kegiatan, Penjabat Hukumtua Desa Talaitad Utara Stevenson Muaja mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kecamatan Sulta dalam hal ini Camat Tonie F.D Lantang yang sudah membuka kegiatan, serta kepada Kapolsek Tareran Iptu.Johanes Montolalu selaku Nara Sumber, serta Anggota Satgas Keamanan Desa di Desa Talaitad Utara atas partisipasinya dalam kegiatan pelatihan tersebut.

“Semoga dengan adanya pembinaan ini, Satgas Keamanan Desa Talaitad Utara jadi semakin semangat dan tangguh dalam menjalankan tugas-tugasnya di Masyarakat dan mampu menciptakan keseimbangan dalam menciptakan ketertiban dan keamanan khususnya di Desa Talaitad Utara ini,” Ucap Kumtua Stevenson Muaja.

(A’Run)

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.