32.960 Bilik Suara Mulai Disalurkan KPU Sulut ke 15 Kabupaten/Kota

oleh -1656 Dilihat

BITUNG — Pemilu 2024 semakin dekat. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Utara (Sulut) mulai mendistribusikan logistik Pemilu 2024.

Selasa (17/10/2023) bilik suara yang akan digunakan saat Pemilu 2024 nanti sudah tiba di Pelabuhan Peti Kemas Bitung dijemput Komisioner KPU Sulut didampingi Bawaslu Sulut.

Ketua KPU Sulut Kenly Poluan didampingi Komisioner KPU Sulut Salman Saelangi, Lanni Ointu, dan Awaludin Umbolah menjemput logistik Pemilu 2024 berupa bilik suara.

“Bilik suara ini sudah mulai disalurkan secara bertahap ke 15 KPU Kabupaten/Kota se-Sulut. Ini logistik pertama yang dikirim dan didistribusikan karena ukurannya cukup besar,” ujar Poluan.

Baca juga:  KPU Mitra Tetapkan Pasangan Ronald Kandoli - Fredy Tuda sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih Pilkada 2024

Dibeberkannya, bilik suara yang mulai disalurkan saat ini sebanyak 32.960 lembar bilik suara. “Semua ini sudah mulai disalurkan di 15 Kabupaten/Kota. Dan diterima masing-masing KPU di gudang yang sudah dipersiapkan,” kuncinya.(Ria)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.