Wali Kota Caroll Senduk Imbau Masyarakat Bijak Gunakan Air, Direktur PDAM: Pelanggan Melapor, Kami Tindaklanjuti Paling Lama 30 Menit

oleh -1083 Dilihat
Wali Kota Caroll Senduk dan Direktur PDAM Tomohon Adrian Ngenget (kanan).

TOMOHON-Wali Kota Tomohon Caroll JA Senduk SH mengimbau kepada seluruh masyarakat tetap waspada menghadapi musim kemarau berkepanjangan.

Caroll Senduk yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tomohon ini mengharapkan agar masyarakat bijak dalam penggunaan air.

Di satu sisi, Direktur PDAM Tomohon Adrian Ngenget SE Ak berharap agar seluruh pelanggan supaya segera melapor apabila air tidak mengalir.

Adrian Ngenget memastikan bahwa perbaikan seperti paling hanya butuh waktu setengah jam.

Lanjutnya, dalam musim kemarau panjang ini seluruh mata air yang dikelola oleh PDAM mengalami penurunan debit air sangat signifikan.

Baca juga:  Caroll-Sendy Siap Maksimalkan Peran Milenial dan Gen Z

Jadi perlu pengaturan supaya semua pelanggan bisa terlayani walaupun ada pengurangan jam pelayanan atau tekanan air dikurangi.

“Perlu diketahui bahwa semua instalasi yang menggunakan mesin pompa saat ini, apabila debit air menurun dan berakibat pada daya pompa menurun sampai 35 persen maka pompa akan otomatis mati sehingga distribusi air pun terhenti,” ujarnya.

Ditambahkan Adrian Ngenget, kalau kondisi sudah seperti ini maka PDAM Tomohon harus menunggu sampai debit air bertambah dan pompa bisa dioperasionalkan. “Jadi tidak ada yang diatur-atur untuk sengaja dimatikan pelayanan air,” pungkasnya.

Baca juga:  Cawagub Denny Tuejeh dan Cawali Caroll Senduk Lengkapi Syukur Keluarga Mandagi-Oroh 

(vhp)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.