Seorang DJ Cantik Jadi Salah Satu Korban Bentrok Tragis di Sorong

oleh -504 Dilihat
DJ Indah Cleo (Istimewa)

SORONG – Bentrokan pembakaran terjadi di tempat hiburan Double O Kota Sorong, Papua Barat, Selasa (25/1/2022) dini hari.

DJ Indah Cleo menjadi satu dari belasan korban tewas bentrokan tersebut.

Polsek Sorong Kota mencatat ada 18 korban jiwa akibat bentrokan dua kelompok warga yang menyerang tempat hiburan malam tersebut.

Nahas, DJ Indah Cleo menjadi salah satu dari belasan orang yang terjebak di bangunan yang dibakar.

Hal ini dikonfirmasi oleh akun media sosial Double O Club Sorong yang merilis nama DJ Indah Cleo sebagai salah satu korban insiden tersebut.

Baca juga:  Rakor Efisiensi Anggaran Bersama Wamendagri dan Gubernur Sulut, Wali Kota Caroll Senduk: APBD dari Rakyat untuk Rakyat 

“Deep condolences. DJ-Musician-Dancer & All Crew,” demikian pernyataan dari pihak klub, dikutip Rabu (26/1/2022) melansir kompas.tv

Diketahui, insiden bentrokan terjadi di Kota Sorong, Papua Barat.

Dari 18 korban jiwa, 17 di antaranya meninggal karena terjebak di klub yang dibakar, sementara satu lainnya dibacok.*

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.