MINSEL – Wakil Bupati Minahasa Selatan Pdt. Petra Yani Rembang didampingi Camat Amurang Barat dan Hukum Tua Desa Rumoong Bawah melayat di Rumah Duka Keluarga Lalawi-Liode atas meninggalnya Alm. Frans Lalawi
Rumah Duka tersebut bertempat di Desa Rumoong Bawah, Kecamatan Amurang Barat, Kabupaten Minsel pada Kamis, (18/4/2021)
Wakil Bupati Minahasa Selatan Pdt. Petra Yani Rembang menyampaikan turut berdukacita atas nama Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan, Bupati Franky Donny Wongkar, SH, serta Keluarga Wongkar-Sumual bersama Keluarga Rembang-Wati.
Dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Minahasa Selatan menyerahkan langsung Akta Kematian dan Bantuan Dana Duka Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan senilai Rp.1.000.000,- kepada Keluarga yang berduka.
( Andy Runtunuwu )