Thungari : Laporan Puskesmas Hambat Realisasi Dana BOK

oleh -306 Dilihat
Kepala Dinas Kesehatan Sangihe dr Joppy Thungari.

TAHUNA- Kepala Dinas Kesehatan Sangihe dr Joppy Thungari menyatakan keterlambatna pencairan Dana Operasional Kesehatan (BOK) di 17 Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas), lebih disebabkan oleh Puskesmas itu sendiri.

Menurut Thungari keterlambatan pemasukan laporan ke Dinkes selaku instansi yang melegitimasi kelengkapan laporan selama ini terus terjadi.

“Untuk BOK itu langsung masuk ke rekening Puskesmas, karena BOK merupakan dana dari Pemerintah Pusat bukan melalui Dinas,” ujar Thungari kepada sejumlah wartawan.

Dinkes sendiri hanya mengurus laporan dari Puskesmas, bila sudah masuk maka akan diperiksa apakah laporan tersebut sudah benar. Sekarang sementara proses realisasi.

Baca juga:  Dirut PDAM Diduga Langkahi Bupati Bangun Kantor Sepihak Senilai Ratusan Juta

“Dana BOK ini sementara realisasi. Jadi kami harus memeriksa laporan yang diserahkan dari Puskesmas, bukanya kami menerima laporan tersebut asal-asal, kami akan periksa apakah betul laporan dari Puskesmas terkait BOK tersebut. Bila ada kesalahan bukan Puskesmas yang akan disalahkan tetapi Dinkes,” ungkapnya.

Bahkan lanjut Thungari pihaknya telah menegaskan, untuk dana BOK pihaknya telah meminta ke tiap Puskesmas untuk memasukan setiap bulan. Tetapi kenyataanya Puskesmas membuat laporan tiga bulan sekali.

“Sebenarnya kami sudah meminta laporan tersebut dari bulan Januari, akan tetapi tindak lanjut dari Puskesmas itu nanti bulan Maret, nah sebenarnya Puskesmas yang terlambat memasukan. Bayangkan bila 17 Puskesmas nanti memasukan laporan tiap tiga bulan, pastinya petugas di Dinkes akan kewalahan untuk mengurus sekaligus. Kan perjanjian yang sebenarnya laporannya dimasukan tiap bulan sekali,” imbuhnya.

Baca juga:  Rayakan HUT Ke-30 Tahun, Megaria Supermarket Gelar Fun Run dan Aksi Sosial

(sam)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.