Dianiaya Senior, Junior Taruna ATKP Makassar Tewas

oleh -271 Dilihat
Almarhum taruna ATKP Makassar Aldama Putra yang tewas setelah dianiaya seniornya di kampus.

MAKASSAR –Aldama Putra Pongkala (19) taruna Akademi Teknik Keselamatan Penerbangan (ATKP) Makassar, tewas setelah di aniaya seniornya. Polisi pun telah menetapkan satu orang sebagai pelaku penganiayaan.

Taruna tingkat I itu ternyata tewas di tangan seniornya sendiri, setelah dianiaya dan mendapatkan kekerasan.

Sang pelaku sendiri diketahui bernama Muhammad Rusdi (21) yang tidak lain adalah seniornya sendiri, taruna ATKP Makassar Tingkat II.

M Rusdi, tersangka kasus penganiayaan juniornya, Aldama Putra yang tewas di ATKP Makassar.
M Rusdi, tersangka kasus penganiayaan juniornya, Aldama Putra yang tewas di ATKP Makassar.

Hal ini disampaikan Kapolrestabes Makassar Kombes Dwi Ariwibowo kepada awak media, Selasa (5/2/2019).

Rusdi Kita sudah tetapkan sebagai tersangka,” kata Dwi.

Dijelaskan Kapolrestabes kika motif tersangka sendiri diketahui tidak ada dendam.

Enggak ada dendam. Tapi karena korban dinilai melakukan pelanggaran,” terangnya.

Baca juga:  Polisi Tangkap Tsk Kasus Judol di Tombariri Minahasa 

Berdasarkan pengakuan tersangka kepada penyidik, kekerasan itu bermula saat korban kembali ke kampus usai melaksanakan izin bermalam luar (IBL), Sabtu (2/2/2019) akhir pekan lalu.

Yang bersangkutan tidak menggunakan helm. Jadi saat korban balik ke kampus, dia dipanggil karena melakukan pelanggaran,” katanya.

Atas pelanggaran tersebut, korban lantas dipanggil ke kamar salah seorang senior di kampus.

Akan tetapi, korban tak langsung memenuhi panggilan tersebut dan baru Minggu (3/2) pagi.

Saat masuk ke dalam kamar, Aldama diperintahkan melakukan sikap taubat dan kemudian memerintahkan lagi Aldama untuk berdiri,” ungkapnya.

Sikap taubat sendiri dilakukan dengan membentangkan kaki ke kanan dan kiri dengan kepala di bawah (lantai) sebagai tumpuan. Sedangkan kedua tangan di belakang pinggang.

Baca juga:  Kapolda Sulut Akan Tindaklanjuti Instruksi Presiden Prabowo dan Kapolri untuk Berantas Judi Online

Di situlah terjadi kasus penganiayaan mengakibatkan korban meninggal dunia,” bebernya.

Lanjutnya, Kemudian pelaku memukul ke arah dada korban beberapa kali.

Setelah pemukulan itu, Aldama langsung terjatuh. Beberapa siswa sempat berusaha menolong Aldama dengan menggunakan nafas buatan dan membasuhkan minyak kayu putih ke tubuh korban,” pungkasnya seraya menambahkan jika tindakan penyelamatan pertama itu tidak mampu menolong nyawa Aldama.

Sumber/ POJOKSATU.id

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.