MINAHASA-Material longsor mengakibatkan kemacetan di ruas jalan trans Sulawesi, tepatnya di Desa Senduk, Kecamatan Tombariri, Selasa (15/1/2019) pukul 07.30 Wita.
Kendaraan dari arah Manado maupun dari Amurang harus berhenti, karena material longsor menutup kedua lajur tersebut.
Mengetahui kondisi itu, Babinsa Desa Senduk Sertu Noldy Timbuleng pun bergegas menghubungi Plh Danramil 1302-07/Tombariri Peltu Jansen Lunoe.
Selanjutnya, Danramil mengerahkan tiga anggota menuju TKP dan membersihkan material longsor.
Sertu Noldy Timbuleng, Serda Karel Wuisan, dan Serda Edizon Jungiger, turut dibantu oleh tujuh warga sekitar TKP.
Berbekal alat seadanya dan dibawah guyuran hujan, ketiga Babinsa tersebut bersama warga beraksi dan tak berselang lama akses jalan bisa dilalui kembali oleh kendaraan roda dua maupun roda empat.
Di tempat terpisah, Komandan Kodim 1302/Minahasa Letkol Inf Slamet Raharjo SSos MSi memberikan apresiasi kepada anggota yang telah begitu peka terhadap perkembangan situasi di wilayahnya.
Hasilnya, segala kesulitan rakyat yang berada di tempat tersebut dapat segera diatasi.
Slamet pun mengingatkan seluruh jajarannya agar selalu memonitor perkembangan situasi di wilayah masing-masing.
“Saat ini musim penghujan. Tentunya yang perlu kita waspadai adalah kemungkinan terjadi banjir atau tanah longsor. Apabila ada musibah, aparat kewilayahan harus segera bergerak mengatasi itu,” pungkasnya.
(*/redaksi)