PUD Klabat Naikkan Citra Minut. Gondol Penghargaan Pasar Tertib Ukur 2018

oleh -279 Dilihat
Dirut PUD Pasar Klabat Estrella Tacoh saat menerima penghargaan Pasar Tertib Ukur 2018.

MINUT –PUD Klabat menorehkan prestasi gemilang bagi Kabupaten Minahasa Utara, di skala nasional. melalui Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), PUD Klabat yang merupakan motor penggerak dari sejumlah pasar di Kabuoa6ten Minut, dalam hal ini Pasar Airmadidi, mendapatkan Penghargaan Pasar Tertib Ukur 2018.

Derektur Utama Perusahaan Umum Daerah (Dirut PUD) Pasar Klabat, Estrella Tacoh membenarkan hal tersebut.

Menurut Estrella atau akrab disapa Ci Ella, keberhasilan yang diraih ini, bukan karena upaya dan usaha dia semata tapi karena kerjasama seluruh jajaran dan kesadaran masyarakat sekitar.

“Pertama-tama saya mengucap syukur kepada Tuhan atas Rahmat dan Kuasa nya, sehingga kita bisa dipercayakan memperoleh penghargaan ini,” tutur Ella.

Lanjut dikatakannya, peran serta Pemkab Minut bagi PUD Klabat, juga sangat mempengaruhi kiprah PUD Klabat dalam mengelolah sistem sesuai mekanisme yang ada.

“Atas nama Bupati Minahasa Utara, Ibu Vonnie Anneke Panambunan STh kita ucapkan Terima Kasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga Minahasa Utara mendapatkan Predikat Pasar Tata Tertib Ukur 2018, ini,” tukas Estrella.

Diketahui, PUD Klabat telah menerima anugerah berupa penghargaan Pasar Tertib Ukur yang diserahkan langsung oleh Menteri Perdagangan, Enggar Lukita Waskita di Hotel El Royale Bandung Provinsi Jawa Barat.

“Harapan kedepan, bukan hanya Pasar Airmadidi saja, tapi Kabupaten Minahasa Utara bisa menjadi Daerah Tertib Ukur,” harapnya.

Sesudah mengucap syukur kepada Tuhan dan berteima kasih kepada pemkab Minut karena bisa meraih Penghargaan ini, saya juga berterima kasih kepada para pelaku Usaha, pedagang pasar dan terutama masyarakat yang sudah mendukung Program Pemerintah Minut ini.

“Pasar Airmadidi Sudah menjadi Pasar Percontohan bagi Provinsi yang lain,” pungkasnya.

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.