Prajurit Kodim 1309/Manado Ikut Donor Darah

oleh -316 Dilihat
Prajurit Kodim 1309/Manado turut dalam aksi donor darah di Lion Hotel & Plaza Manado, Kamis (21/6/2018).

MANADO-Kepedulian sosial diwujudkan prajurit Kodim 1309/Manado. Melalui aksi donor darah di Wine & Cigar Lounge lantai 6 Lion Hotel & Plaza Manado, Kamis (21/6/2018), pukul 09.00-14.00 Wita.

Komandan Kodim 1309/Manado Letkol Inf Arif Harianto mengatakan, keikutsertaan personel Kodim 1309/Manado sebagai bentuk sumbangsih TNI AD bagi masyarakat yang membutuhkan.

“Semoga lewat donor darah tersebut, dapat membantu Palang Merah Indonesia untuk menyediakan stok darah bagi orang-orang sakit,” ujar Dandim Arif.

Ditambahkan Pasiter Kodim 1309/Manado Kapten Inf Jacob Wenas, kegiatan donor darah bertajuk Give The Gift of Life ini bekerja sama dengan Lion Hotel & Plaza Manado.

Baca juga:  Sindikat Peredaran Narkoba Jenis Sabu Dan Obat Keras Jenis Trihexyphenidyl Di Bongkar Polres Bolmong

“Sebanyak 25 prajurit Kodim 1309/Manado bersama sejumlah masyarakat ikut dalam aksi donor darah ini” pungkas Wenas.

(Harry)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.