10 Daerah Segera Gelar Pilkada, Pangdam XIII/Merdeka Ingatkan Aparat Jaga Netralitas

oleh -270 Dilihat
Mayjen TNI Madsuni, Pangdam XIII/Merdeka.

MANADO-Sebanyak 10 kabupaten/kota di wilayah Kodam XIII/Merdeka segera menggelar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada Rabu (27/6/2018) nanti.

Di Sulawesi Utara terdiri dari 5 kabupaten dan 1 kota. Yaitu Minahasa, Minahasa Tenggara, Sitaro, Talaud, Bolmong Utara, dan Kota Kotamobagu.

Di Gorontalo yaitu pemilihan Wali Kota Gorontalo. Dan 3 kabupaten di Sulawesi Tengah, di antaranya, Morowali, Parigi Moutong, serta Donggala.

Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Madsuni mengingatkan semua pihak terkait supaya menjaga keterpaduan.

“Karena keterpaduan seluruh komponen bangsa sangatlah penting untuk menyukseskan agenda nasional tersebut,” ujar Madsuni.

Jenderal bintang dua di pundak ini pun menaruh harapan besar. Bahwa netralitas TNI-Polri dan aparat pemerintah daerah tetap terjaga.

Baca juga:  Jelang Ramadhan, Waka Polres Mitra Cek Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok di Pasar Ratahan

“Agar Pilkada dan tahapan Pemilihan Presiden yang akan dimulai Agustus 2018 nanti, benar-benar dapat berjalan dengan jujur, adil dan aman. Serta menjadi pesta demokrasi untuk kepentingan rakyat, bangsa dan negara,” sebut Madsuni.

(Harry)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.