Bupati Bolmong Ikut Latihan Menembak Bersama Yon Armed.

oleh -275 Dilihat

BOLMONG RAYA- Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) Dra Hj Yasty Soepredjo Mokoagow Selasa, (12/09/2017) siang tadi turut menghadiri serta mengikuti acara tradisi Korps warga kehormatan dan penyematan Brevet Artileri Medan (Armed) tahun 2017 di Desa Solog Kecamatan Lolak.

Terpantau, Bupati melakukan latihan menembak bersama Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI Santos Gunawan bersama komandan Batalyon Armed 19/105 Tarik Letkol Gregorius Eka Setiawan SE bersama para jajarannya.

Dalam sambutannya Bupati mengatakan, latihan tersebut dilaksanakan bertujuan untuk memupuk kebersamaan, silaturahmi antara jajaran pemerintah bersama prajurit Armed.

“Semoga dalam kegiatan ini, selalu terjalin silaturahmi serta koordinasi yang baik antara Pemkab Bolmong dan prajurit Armed,” ungkap orang nomor satu di Bolmong ini.

Sementara itu Kasdam Brigjen Santos Gunawan Matondang mengatakan, selain untuk memupuk kebersamaan, latihan tesebut juga sebagai bentuk dukungan moril kepada Pemkab Bolmong. Yon Armed serta untuk selalu menjalin tali silaturahmi antar kesatuan dan pemerintah.

“Sebelumnya sudah dilakukan koordinasi dengan Ibu Bupati. Untuk itu saya sangat mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Bolmong yang telah menghadiri acara latihan bersama hari ini,” ujarnya.

Diketahui, dalam latihan dilaksanakan di Desa Solog dengan radius jarak tembak sampai di pesisir pantai Tanjung Ompu. Sementara setelah selesai latihan bersama, dilanjutkan dengan penyerahan bantuan kepada warga serta penyerahan cendera mata oleh Bupati Bolmong kepada Kasdam XIII/Merdeka.

Baca juga:  Sekolah SMP Negeri 4 Dumoga Menggelar Acara Perpisahan Dengan Seluruh Murid Kelas Sembilan (9) '' Acara Berlangsung Dengan Penuh Hikmah Dan Rasa Haru Dari Parah Guru Dan Wali Murid Yang Ada

Kegiatan ini turut dihadiri Direktur Pembinaan Penelitian dan Pengembangan Pusat Persenjataan Kolonel Armed Sarifudin S.sos M.si, Wakil Komandan Bataliyon Armed 19/105 Tarik Kapten Herman Santoso SE, Dandim 1303 Bolmong Sampang Sihotang, Ketua DPRD Bolmong Welty Komaling, serta seluruh Perwira, Prajurit Yon Armed. Siswa-siswi SMA/SMK, SMP, SD dan masyarakat turut menyaksikan latihan menembak tersebut.

(Nawi)

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.