BOLMONG RAYA –Pelaksanaan Sholat Idul Adha10 Zulhijah 1438 H yang jatuh di pada 1 September 2017 Pemkab Bolmong dipusatkan di Desa Mopait Kecamatan Lolayan.
Sholat berlangsung sekitar pukul 07.00 hingga 07.45 Wita dihadiri oleh Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow, Sekda Bolmong Tahlis Gallang dan para pimpinan SKPD.
Bertindak sebagai Khotib Asisten II Bidang Pembangunan Ekonomi dan Kesra Setda Bolmong Sonda Simbala dan sebagai Imam, Kepala KUA Kec. Lolayan Muhammad Hubaid
Sholat sempat terganggu karena turunnya hujan namun tidak mengganggu kekhusyukan jemaah yang sedang menjalankan Sholat.
Pada kesempatan ini Keluarga besar Soepredjo-Mokoagow-Mondong menyerahkan 15 ekor sapi kurban yang dibagi ke setiap kecamatan di Kabupaten Bolmong.
(Nawi)