PDAM : Sambungan Liar Diketahui Manajemen RSUD Liungkendage

oleh -931 Dilihat
Dirut PDAM Tahuna Novilius Tampi SE.

TAHUNA – Keluhan pengguna jasa Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Liungkendage Tahuna perihal ketersediaan air bersih selama ini mulai terkuak. Pasalnya pihak manajemen RSUD Liungkendage tidak menampik bahkan mengakui krisis air bersih yang terjadi.

Menurut Dirut RSUD Liungkendage Tahuna dr Blessing A Rompis menyatakan banyaknya sambungan liar jaringan pipa air bersih menjadi penyebab utama.

“Saat ini banyak sambungan liar yang dilakukan warga sekitar rumah sakit dari pipa yang diperuntukan baginrumah sakit”, singkat Blessing ketika menjawab pertanyaan salah satu anggota DPRD Sangihe dalam rapat pembahasan realisasi anggaran semester pertama tahun anggaran 2017.

Terpisah Dirut PDAM Tahuna Novilius Tampi SE ketika ditemui menyatakan bahwa sambungan liar yang menggerogoti pipa utama RSUD Liungkendage tersebut sepengetahuan pihak manajemen rumah sakit.

“Intinya kalau terjadi sambungan liar dari pipa induk rumah sakit ke sejumlah rumah warga sangat jelas diketahui oleh pihak manajemen,” ujar Tampi.

Logikanya lanjut Tampi jaringan utama pipa PDAM ke bak penampungan air rumah sakit tidak bermasalah. Dari bak penampungan tersebut dipasang meteran oleh PDAM dan selama ini sambungan liar yang terjadi justru nanti dari pipa sesudah meteran yang dipasang.

Baca juga:  Efisiensi Setwan Capai Rp 3.7 M, Saselah: Pengadaan Kendis 3 Pimpinan DPRD Pemborosan

“Kalau pihak rumah sakit mengelak itu hanya mencari alasan saja sebab mereka mengetahui secara pasti terjadinya jaringan ilegal diseputaran rumah sakit,” pungkas Tampi.

(sam)

 

Yuk! baca berita menarik lainnya dari SULUT AKTUAL di GOOGLE NEWS dan Saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.