Listrik Hanya 12 Jam Hingga PJBI Pansus DPRD Sangihe Terimah Keluhan Warga Nustab

oleh -124 Dilihat
Pansus DPRD Sangihe ketika berada di Kecamatan Nusa Tabukan.

TAHUNA -Panitia Khusus (Pansus) DPRD Sangihe menemukan berbagai persoalan ketika turun langsung ke Kecamatan Nusa Tabukan (Nustab). Rabu (3/06/2020) Pansus menerima keluhan warga, mulai dari keluhan listrik hingga tidak berfungsinya PasarJual Beli Ikan (PJBI).

Hal ini diungkapkan Kabag Hukum dan Protokuler DPRD Kabupaten Sangihe Ronal Lumiu SH ketika mendampinggi Pansus DPRD. “Kalau persoalan urusan pemerintahan semuanya berjalan baik.

Namun ada banyak keluhan masyarakat yang disampaikan ke anggota DPRD mulai dari keluhan listrik yang hanya menyala 12 jam atau malam hari dan siang hari padam hingga tidak berfungsinya PJBI dan keberadaan aset negara berupa Pelabuhan yang tidak memiliki petugas”,ungkap Lumiu.

Terkait keluhan lampu lanjut Lumiu, berimbas pada aktifitas warga yang menggunakan listrik di siang hari hingga pelayanan administrasi pemerintahan terganggu. Sedangkan keberadaan PJBI yang tidak berfungsi lagi akan ditindaklanjuti oleh Pansus untuk segera diserahkan saja ke Kampung dan dikelola oleh Bumdes.

“Berbagai persoalan yang menjadi keluhan masyarakat akan ditindaklanjuti oleh Pansus DPRD untuk dicarikan solusi”, imbuh Lumiu.

(sam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.