Panitia Paskah RSUP Kandou Baksos Kesehatan di Desa Kumu

oleh -118 Dilihat
MANADO-Panitia Paskah RSUP Kandou Manado menggelar bakti sosial di Desa Kumu, Kecamatan Tombariri, Kabupaten Minahasa, Sabtu (11/5/2019).
Direktur Utama RSUP Kandou Dr dr Jimmy Panelewen SpB-KBD berharap, pelayanan kesehatan secara lengkap dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
“Termasuk meningkatkan kepedulian setiap warga lewat edukasi tentang pentingnya menjaga kesehatan,” sebut Panelewen.
Dirut RSUP Kandou Dr dr Jimmy Panelewen SpB-KBD (duduk kiri) bersama jajaran dan panitia Paskah.
Dirut RSUP Kandou Dr dr Jimmy Panelewen SpB-KBD (duduk kiri) bersama jajaran dan panitia Paskah.
Pada kesempatan tersebut, Dirut RSUP Kandou turut didampingi Direktur SDM dan Pendidikan Dr dr Ivonne Rotty MKes, Ketua Komite Medik Dr dr David Kaunang SpA(K), Ketua Komkordik dr Fandy Gosal SpPD, dan Ketua Tim Kerohanian dr Herman Kereh SpB.
Masyarakat Desa Kumu menyimak edukasi kesehatan oleh tim dokter.
Masyarakat Desa Kumu menyimak edukasi kesehatan oleh tim dokter.
Ketua Panitia Paskah dr Danny Ngantung SpS menambahkan, bakti sosial ini menghadirkan sejumlah layanan kesehatan dan edukasi.
Di antaranya, pemeriksaan mata, THT, laboratorium, kesehatan fisik dasar, hingga tindakan bedah minor.
(harry)

No More Posts Available.

No more pages to load.